Polisi Kenalkan Rambu-Rambu Lalu Lintas Sejak Dini di SDN 03 Koto Besar Dharmasraya
Polisi Kenalkan Rambu-Rambu Lalu Lintas Sejak Dini di SDN 03 Koto Besar Dharmasraya
Minggu, 18 Mei 2025
39 Views

TBNews Sumbar  -- Untuk menanamkan kesadaran berlalu lintas sejak usia dini, Bhabinkamtibmas Nagari Abai Siat, Polres Dharmasraya Polda Sumbar Bripka Suhadi, mengunjungi SDN 03 Koto Besar Jorong Padang Bungur, Jumat (16/5/2025).

Dalam kegiatan yang bertema "Polisi Sahabat Anak" ini, Bripka Suhadi memperkenalkan berbagai rambu-rambu lalu lintas kepada siswa-siswi. Ia juga menjelaskan cara memakai helm yang benar agar anak-anak paham pentingnya keselamatan saat naik motor, baik sebagai pengendara maupun penumpang.

Anak-anak perlu tahu sejak kecil bahwa rambu lalu lintas itu penting. Dengan mengenal sejak dini, mereka akan terbiasa tertib di jalan. Ujar Bripka Suhadi di hadapan siswa-siswi SDN 03.

Selain belajar tentang lalu lintas, anak-anak juga diajak berdiskusi soal bahaya bullying dan narkoba, serta dihibur dengan permainan sulap kotak yang membuat suasana jadi seru dan menyenangkan.

Kepala Sekolah SDN 03 Koto Besar, Wedyawati, S.Pd., menyambut baik kegiatan ini. Ia berharap anak-anak bisa lebih disiplin dan tahu mana yang baik dan tidak sejak usia sekolah dasar.

Terima kasih kepada Pak Polisi. Anak-anak sangat senang dan semangat belajar. Semoga bisa rutin dilakukan. Ucapnya.