TBNews Sumbar -- Wali Kota Padang Fadly Amran menyampaikan apresiasi kepada jajaran Kepolisian Resor Kota (Polresta) Padang, khususnya Tim Klewang dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim), yang berhasil mengungkap kasus pencurian perangkat traffic light di kota tersebut.
“Atas nama warga Kota Padang, saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran Polresta Padang yang telah berhasil mengungkap kasus pencurian perangkat traffic light,” ujar Fadly Amran di sela kegiatan BOM RUN 2025 pada Minggu (20/4/2025).
Sebelumnya, lampu lalu lintas di kawasan Simpang Masjid Raya Sumbar dilaporkan tidak berfungsi akibat pencurian kabel dan perangkat pengatur lampu.
Kondisi tersebut mengganggu kelancaran arus lalu lintas di jalur padat tersebut dan menimbulkan keluhan masyarakat, baik secara langsung maupun melalui media sosial.
“Kami memantau keluhan masyarakat melalui media sosial, dan saya juga mendapat laporan langsung dari Kepala Dinas Perhubungan sesaat setelah kejadian. Alhamdulillah, laporan segera ditindaklanjuti oleh Bapak Kapolresta bersama jajaran,” ujar Fadly.
Terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang, Ances Kurniawan, mengatakan pencurian perangkat traffic light bukan kali pertama terjadi.
Ia menyebut kasus ini langsung dilaporkan ke kepolisian atas arahan Wali Kota Fadly Amran.
“Pencurian ini sudah terjadi beberapa kali. Sesuai arahan Wali Kota, kami segera melaporkannya ke Polresta Padang. Alhamdulillah, langsung ditindaklanjuti dan berhasil diungkap oleh Tim Klewang,” kata Ances.
Ia menambahkan, perangkat pengganti sudah mulai dipasang dan traffic light di Simpang Masjid Raya kini mulai kembali berfungsi, meski masih dalam tahap pemantauan dan perbaikan oleh petugas Dinas Perhubungan.
“Lampu lalu lintas sudah mulai berfungsi, namun masih dalam tahap penyempurnaan agar bisa kembali bekerja secara normal,” tutup Ances.