TBNews Sumbar –Personel Polsek Sungai Rumbai, Polres Dharmasraya, Polda Sumbar, melaksanakan Gerakan Sholat Subuh Berjamaah (GSB) bersama masyarakat di Masjid AR-Rahman, Jorong Bukit Berbunga, Nagari Sungai Rumbai Timur, Kecamatan Sungai Rumbai. Selasa, (15/04/2025), 05.00 WIB.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pendekatan spiritual yang dilakukan Polsek Sungai Rumbai guna mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung kepada warga.
Kapolsek Sungai Rumbai, AKP Agus Salem, SH. MH, mengajak seluruh jemaah, khususnya para orang tua, ninik mamak, dan aparatur nagari untuk lebih peduli dan mengawasi anak-anak dari bahaya penyalahgunaan narkoba.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak masyarakat bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif serta membentengi generasi muda dari pengaruh negatif, khususnya penyalahgunaan narkoba,” ujar AKP Agus Salem.
"Kami berharap, dengan sholat subuh berjamaah ini, tidak hanya terbangun silaturahmi antara polisi dan masyarakat, tapi juga tumbuh kepedulian bersama dalam menjaga keamanan dan menjauhkan generasi muda dari bahaya narkoba. Mari kita jaga anak-anak kita, lingkungan kita, dan masa depan kita bersama."(Humas Polres Dharmasraya)