TBNews Sumbar – Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, S.Ik didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Pasaman Barat Ny. Panca Agung melaksanakan tatap muka dan berbuka puasa bersama dengan tokoh masyarakat dan keluarga besar Polsek Ranah Batahan, Rabu (12/3/2025).
Kedatangan Kapolres beserta rombongan disambut oleh Kapolsek Ranah Batahan AKP Zulfikar, pengurus Bhayangkari Ranting Ranah Batahan, Danramil 07/Air Bangis Kapten Abdul Kadir Surianto, unsur Forkopimca dan para tokoh masyarakat, tokoh adat setempat
Kegiatan diawali dengan deklarasi dan komitmen bersama seluruh unsur Forkopimca, dan seluruh tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Ranah Batahan, dalam pemberantasan peredaran Narkotika dan kampung bebas Narkotika.
Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto dalam sambutannya mengatakan, kunjungan kerja ke Mako Polsek Ranah Batahan sebagai ajang silaturahmi dan tatap muka bersama seluruh personel, serta para unsur Forkopimca dan tokoh masyarakat setempat.
Diterangkan, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat Tali Silaturahmi dan guna bersinergi bersama unsur Forkopimca dan seluruh unsur masyarakat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban (Kamtibmas), khususnya di wilayah Kecamatan Ranah Batahan selama bulan suci Ramadan 1446 H.
"Mengingat angka tindak kriminal meningkat selama bulan suci Ramadan, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap segala kemungkinan ancaman tindak kriminal dan gangguan Kamtibmas lainnya," sebutnya.
Menurutnya, wilayah Kecamatan Ranah Batahan merupakan perbatasan antara Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat dengan Provinsi Sumatera Utara (Sumut), dan juga merupakan jalur lintas antar Provinsi, sehingga tidak tertutup kemungkinan segala bentuk tindak kriminal maupun peredaran gelap Narkotika bakal terjadi.
"Hal ini dapat terlihat dari beberapa kasus tindak kriminal maupun peredaran gelap Narkotika yang ditangani oleh Polsek Ranah Batahan dan Polres Pasaman Barat," tuturnya.
Selain itu, ia mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya para orang tua, agar dapat melakukan pengawasan terhadap aktivitas anak-anak di dalam maupun di luar rumah, sebagai salah satu antisipasi segala bentuk kenakalan remaja seperti aksi tawuran dan balap liar.
"Mari kita tingkatkan pengawasan aktivitas anak-anak, sehingga dapat terhindar dari segala bentuk perbuatan yang merugikan diri sendiri maupun orang banyak dan juga perbuatan melawan hukum," ajaknya.
Bersamaan dengan kegitan itu, Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto juga memberikan bingkisan kepada Purnawirawan Polri dan Anak Yatim, dan juga berbuka puasa bersama unsur Forkopimca dan tokoh masyarakat setempat.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh Wakapolres Pasaman Barat Kompol Chairul Amri Nasution, S.Ik., M.H para Pejabat Utama (PJU) Kabag dan Kasat, Camat Ranah Batahan Khairuddin, personel Polres Pasaman Barat dan Polsek Ranah Batahan, pengurus Bhayangkari Cabang Pasaman Barat dan pengurus Ranting Polsek Ranah Batahan, Pj. Wali Nagari se-Kecamatan Ranah Batahan, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta anak-anak yatim. (HumasResPasbar)